Nakita.id - Tanggal 21 April bertepatan dengan peringatan Hari Kartini.
Setiap tanggal itu, selalu terngiang-ngiang perjuangan RA Kartini yang memperjuangkan emansipasi wanita.
Berkat perjuangan RA Kartini yang memperjuangkan perempuan untuk mendapat pendidikan, lahirlah wanita-wanita hebat yang mampu berkontribusi untuk bangsa.
Salah satu perempuan hebat yang kini jadi perempuan terkaya di Indonesia adalah Kartini Muljadi.
Baca Juga: Moms, Alergi Susu Sapi Ternyata Berbeda dengan Intoleransi Laktosa
Kartini Muljadi memiliki nama lahir Kho Fanny berasal dari Kebumen.
Ia merupakan satu-satunya wanita Indonesia yang masuk daftar 50 orang terkaya di Indonesia yang dimuat Majalah Forbes.
Perempuan yang lahir pada 17 Mei 1930 ini ditaksir memiliki kekayaan 620 juta dollar AS atau sekitar Rp 8,68 triliun.
Dikutip dari Kompas.com, Kartini Muljadi merupakan pemilik Grup Tempo, perusahaan yang jadi induk PT Tempo Scan Pasific Tbk.
Selain memiliki bisnis farmasi, Kartini Muljadi juga memiliki bisnis kosmetik.
Berkat kerja kerasnya, ia masuk urutan ke-42 orang terkaya di Indonesia.
Source | : | Kompas.com,intisari |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR