1 Makan sahur dengan gizi seimbang
Sahur merupakan kunci dari kuat tidaknya Moms puasa seharian penuh.
Lalu adik Oki Setiana Dewi yang berprofesi sebagai dokter memberi tips agar Moms selalu makan sahur dengan gizi yang imbang.
Yang dimaksud dr. Shindy Putri adalah makanan yang mengandung protein tinggi, serat, dan lemak rendah.
Serta jangan lupa karbo komplek untuk agar tubuh punya cadangan energi saat puasa.
"Untuk sahur, cari makanan berprotein tinggi, fiber, dengan lemak rendah dan karbo kompleks," ujar Shindy melansir dari Kompas.com pada Rabu (21/04).
2. Jangan berbuka puasa dengan makanan yang pedas
Tips selanjutnya dari adik Oki Setiana Dewi adalah jangan berbuka dengan makanan pedas.
Makanan yang terlalu banyak mengandung capsaicin akan membuat perut sakit.
Bisa-bisa Moms malah terkena maag kalau makan makanan yang pedas saat berbuka puasa.
Sebagai gantinya, dr. Shindy Putri menyarankan untuk berbuka puasa dengan air putih dan kurma untuk membatalkan puasa, sebelum makan makanan berat.
"Kalau saya di rumah, makanan dan minuman yang harus ada yaitu kurma, air mineral, dan buah-buahan," ucap dia.
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR