Nakita.id - Hotman Paris Hutapea, pengacara kondang yang terkenal dengan kekayaannya itu ternyata memang sudah tajir melintir sejak kecil.
Tak banyak yang tahu fakta tersebut dan bahkan lawan-lawan Hotman kerap menyebut dirinya orang kaya baru, bukan kaya sejak kecil.
Ingin membantah tudingan tersebut, Hotman akhirnya buka suara terkait latar belakang keluarganya di Toba, Sumatera Utara saat ia kecil dulu.
Pengacara ini mengunggah foto masa kecilnya di akun Instagram @hotmanparisofficial.
"Salam untuk Bapa & Ibunda yang telah lama pergi (photo tahun 70 an saat Hotma remaja dengan rambut kribo!) Bapaknya Hotma yang angkat kaki dulunya toke pengusaha bus angkutan! Alm ibunda yang disampingnya,"
"Hidup amat berkecukupan tapi tapi didikan keluarga yg disiplin. Walau anak toke tapi tidak boleh manja!"tulis Hotman Paris.
Hotman Paris tidak mengada-ada karena ayahnya betul seorang pemilik bus angkutan PO Bintang Utara yang terkenal di Medan.
Hal itu dibenarkan juga oleh Washington Sibarani, pemilik PO Bus Bintang Utara Putra dalam video di Youtube Perpalz TV.
"Waktu itu ayahku bergabung, empat orang ada orangtuanya si Hutapea, Hotman Paris Hutapea itu," kata Washington.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | Instagram,YouTube |
Penulis | : | Aulia Dian Permata |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR