Nikita Mirzani pun akhirnya membuka alasan dirinya retak hubungan dengan Billy Syahputra dan berkaitan dengan Amanda Manopo.
"Lah kalau yang terakhir ini Gua agak bosen sih kalau diulas-ulas terus. Dia (Billy) blok gue dengan sesuatu yang tidak ada masalah gitu.
"Terus gue marah dong 'Kenapa Lo blok Gue'," kata Nikita Mirzani.
"Ternyata dia blok gue karena dia pasang foto berdua sama Amanda, gitu," kata Nikita Mirzani.
Diblokir oleh Billy Syahputra, Nikita Mirzani pun akhirnya marah hingga hubungannya dikabarkan retak.
"Ya marahlah gue, lu ngapain blok gue?" kata Nikita Mirzani.
Diketahui jika kedekatan Nikita Mirzani dan Billy Syahputra sebelumnya sudah seperti kakak dan adik kandung.
Kini dekat dengan Memes Prameswari, Nikita Mirzani justru mendukung kedekatan adik Olga Syahputra tersebut.
Source | : | YouTube,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Rachel Anastasia |
KOMENTAR