Begitu pula Irwan yang sudah menyayangi dan menganggap ketiga anak Maia seperti darah dagingnya sendiri.
Bahkan belum lama ini Irwan terlihat memberikan fasilitas mewah untuk ketiga buah hati Maia.
Maia sendiri pun mengatakan bahwa Irwan membantu pembangunan rumah baru ketiga anaknya tersebut.
Musisi tersebut mengatakan, Irwan lah telah yang mengisi berbagai perlengkapan mewah di rumah ketiga anaknya tersebut.
Baca Juga: Jadi Sarjana Kampus Bergengsi di London, El Rumi Tagih Hadiah Kelulusan Mewah dari Irwan Mussry, Suami Maia Estianty; 'Kenapa Bisa Begitu Bunda?'
Irwan pun menunjukan pada putra kedua Maia yakni El Rumi bahwa di salah satu kamar mandi di rumah barunya tersebut dilengkapi dengan AC.
"Ada AC nya di kamar mandi," ucap Irwan melansir dari kanal Youtube MAIA ALELDUL TV.
Source | : | |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR