Nakita.id - Proses pemberian ASI (Air Susu Ibu) memang merupakan sesuatu yang penting untuk dilakukan.
Apalagi Si Kecil berada dalam masa golden age Moms pemberian ASI harus benar-benar optimal.
Pasalnya ASI sendiri bisa mendatangkan banyak manfaat bagi sang buah hati dan juga Moms.
Pemberian ASI eksklusif bisa mendukung tumbuh kembang bayi menjadi lebih optimal.
Baca Juga: Bayi Bingung Puting Jadi 'Mimpi Buruk' Ibu Menyusui, Begini Cara Mengatasinya
Salah satunya adalah pertumbuhan bagian mulut seperti lidah, otot di sekitar wajah, gigi, hingga tenggorokan.
Sedangkan dokter spesialis gigi bernama Dr. drg. Eriska Riyanti, Sp. K.G.A, (K) dalam acara virtual yang diadakan oleh Baby Huki pada Jum'at, (28/05/2021) mengungkapkan ada sederet manfaat baik yang bisa didapatkan saat proses menyusui:
1. Mendekatkan bayi dengan Moms
2. Menghindari tersedak
3. Mendukung pertumbuhan rongga mulut
4. Menghindari adanya gangguan pernapasan
Namun, yang kerap kali jadi permasalahan adalah tidak semua ibu dapat memberikan ASI eksklusif pada sang buah hati.
Hal tersebut bisa disebabkan karena berbagai hal, mulai dari kondisi fisik Moms yang tidak mendukung untuk menyusui langsung, air susu yang sedikit, atau karena Moms harus bekerja keluar rumah.
Biasanya Moms yang mengalami kondisi tersebut akan memanfaatkan dot dan penggunaan botol susu.
Baca Juga: Istri Keenan Pearce Rayakan Baby Shower, Para Tamu Undangan Diberi Minum Dot Bayi, Sedang Tren?
Akan tetapi banyak pula yang mengatakan penggunaan dot pada botol susu justru tidak baik untuk bayi.
Bayi akan mudah tersedak, bahkan banyak yang menilai dot bisa membuat gigi anak menjadi maju.
Namun, jika memang harus menggunakan dot ada baiknya Moms memilih dot yang benar.
Dr. drg. Eriska mengungkapkan hasil penelitian yang dilakukan Universitas Padjajaran Bandung Jawa Barat, penggunaan dot orthodontic bisa menjadi solusi bagi anak yang tidak atau kurang mendapatkan ASI.
Sedangkan menurut Risa Trisanti selaku Marketing Manager Baby Huki mengatakan, bahwa penggunaan dot orthodontic tidak membuat gigi bayi maju.
"Tidak menyebabkan pergeseran langit-langit sehingga tidak mengganggu posisi tempat gigi bertumbuh," ungkapnya.
Satu-satunya dot orthodontic yang halal di Indonesia adalah Baby Huki sendiri.
Baca Juga: Hal yang Sering Dilakukan ini Berisiko Sebabkan Gigi Anak Tonggos
Dot orthodontic Baby Huki diciptakan sesempurna mungkin untuk memberikan rasa nyaman saat bayi melakukan proses pengisapan susu dan menelannya.
Posisi lubang dot Baby Huki pun berada di tengah permukaan bukan di atas seperti dot lainnya.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR