Nakita.id- Kehamilan selebritis Nathalie Holscher memang menjadi berkah tersendiri bagi keluarga besar Sule.
Pasalnya sejak awal menikah pun Sule mengaku tak ingin menunda-nunda untuk memeliki momongan dari Nathalie.
Sule sendiri sangat antusias mendengar istrinya hamil untuk yang kedua kalinya.
Baca Juga: Mengaku Lebih Sensitif Saat Hamil, Nathalie Holscher Justru Dapat Perlakuan Seperti Ini dari Sule
Meski sebelumnya Nathalie dan Sule sempat dirundung rasa sedih karena harus kehilangan buah hatinya yang pertama.
Beruntungnya Sule dan Nathalie langsung diberi kepercayaan lagi dalam jangka waktu yang hanya beberapa bulan.
Anak-anak Sule pun sudah tidak sabar menanti kehadiran dari adiknya tersebut.
Selama hamil, Nathalie pun mendapat perlakuan khusus dari Sule.
Sule tak henti-henti memanjakan istri tercintanya tersebut.
Pasalnya Sule paham bahwa di kehamilan keduanya ini Nathalie mengalami berbagai keluhan yang membuat tubuhnya tidak nyaman.
Namun, yang biasanya di manja Sule belum lama ini terlihat memaksa Nathalie untuk meminta maaf kepada banyak orang melalaui unggahan videonya di Youtube.
Baca Juga: BERITA POPULER: Sule yang Dulu Laris Manis Sekarang Ngaku Sepi Job hingga Ashanty Mendadak Singgung Cucu dari Azriel Setelah Aurel Keguguran
Saat itu Nathalie mengaku merasa begitu malas untuk melakukan aktivitas apa pun termasuk ngevlog.
Hal tersebut lah yang membuat Nathalie jarang update video di akun Youtubenya.
"Ini depan kamera jangan malas!" Kata Sule melansir dari Sunah Official.
Sule pun langsung meminta agar Nathalie meminta maaf kepada banyak orang.
Baca Juga: Was-was Lihat Wajah Janin Anak Nathalie Holscher, Sule Minta Sang Istri Lakukan Ritual Tak Biasa Ini, Nathalie Menolak: 'Enggak Ah, Masak Gitu!'
Sang komedian juga ingin agar para penggemarnya mengerti kondisi Nathalie yang saat ini sedang hamil.
"Jadi jarang upload, karena bawaan bayi," ungkap Sule.
Nathalie pun dengan nurut mengikuti perkataan Sule lagi.
"Jarang upload karena bawaan bayi," tutup Nathalie.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR