Nakita.id - Penyakit kanker serviks merupakan salah satu penyakit mematikan.
Maka dari itu Moms perlu waspada dan selalu menjaga kesehatan area intim.
Untuk mengobati kanker serviks ada berbagai cara seperti metode operasi, kemoterapi, terapi radiasi, terapi target, hingga imunoterapi.
Pengobatan lainnya yang Moms harus tau ada empat sesuai dengan stadium kanker serviks, antara lain:
- Pemeriksaan dengan mengambil sedikit sel-sel pada leher rahim.
- Pengobatan dengan sinar laser atau diathermy.
- Pembedahan
- Radioterapi
Pengobatan kanker serviks ini tentunya dilakukan atas rekomendasi dari dokter.
Selain itu, ada juga penggunaan bahan alami yang dapat dikombinasikan bersama pengobatan utama kanker serviks.
Melansir dari Tribuncirebon.com melalui Hello Sehat, Berikut ini adalah beberapa macam bahan-bahan alami yang dapat digunakan sebagai cara mengobati kanker serviks.
1. Kunyit putih
Kunyit memang identik dengan bumbu masak berwarna kuning.
Namun, tanaman ini memiliki jenis lain yaitu kunyit putih.
Ciri-ciri tanaman ini lebih cenderung berwarna putih dengan semburat kekuningan.
Tanaman herbal yang satu ini diyakini dapat membantu pengobatan kanker serviks secara alami.
Mengutip dari Jurnal Ilmu Kefarmasian Indonesia, kunyit putih salah satu dari beberapa macam bahan alami yang digunakan sebagai cara mengobati kanker serviks.
2. Jintan hitam
Bahan alami selanjutnya yang dapat dikonsumsi adalah jintan hitam.
Jintan hitam memiliki bentuk seperti biji-bijian dengan ukuran yang cukup kecil.
Bahan yang digunakan adalah sari minyak atau ekstrak jintan hitam.
Ekstak jintan hitam diketahui memiliki aktivitas antikanker di dalamnya.
3. Buah mahkota dewa
Buah ini memiliki ciri khas warna merah yang cantik.
Selain itu, ekstraknya dipercaya dapat membantu meringankan gejala kanker serviks.
Ekstrak dari buah mahkota dewa mengandung senyawa lignin, flavonoid, serta tannin.
4. Kemangi
Moms mungkin tidak asing lagi dengan daun kemangi.
Daun kemangi juga memiliki manfaat kesehatan untuk membantu dalam pengobatan kanker serviks
Berdasarkan hasil penelitian yang dimuat dalam jurnal Media Farmasi, daun kemangi memiliki kandungan ekstrak etanol yang berpotensi bersifat sitotoksik dan apoptosis.
Oleh karena itu, daun kemangi termasuk salah satu bahan alami yang dapat menghambat perkembangan sel kanker serviks.
5. Biji buah sirsak
Biji buah sirsak bisa Moms gunakan sebagai bahan alami untuk pengobatan kanker serviks.
Hal ini disebabkan oleh kandungan ekstrak etanol dalam biji buah sirsak.
Etanol sendiri memiliki sifat antikanker yang sangat berguna bagi pasien kanker serviks.
Nah itu dia bahan-bahan alami yang bisa Moms gunakan pendamping obat utama kanker serviks, selamat mencoba.
Baca Juga: Jangan Takut! Ternyata Begini Cara Mengatasi Kanker Serviks yang Banyak Diderita Wanita Indonesia
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Tribun Cirebon |
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR