Nakita.id - Tikus merupakan salah satu hewan yang dianggap menjijikan oleh banyak orang.
Ditambah lagi tikus yang sering kali bersarang di dalam rumah.
Keberadaan tikus di dalam rumah sering kali mendatangkan kerugian tersendiri.
Baca Juga: Wah Baru Tahu Ternyata Ada Trik Mudah Mengusir Tikus Selain Pakai Perangkap dan Racun, Modal 1 Bahan Dapur Ini Saja
Pasalnya hewan yang satu ini memang sering kali merusak prabotan rumah.
Tak hanya itu, tikus juga sering kali menggerogoti bahan makanan yang ada di rumah.
Hal tersebut lah yang membuat banyak orang begitu kesal dengan hewan yang satu ini.
Biasanya kebanyakan orang melakukan berbagai cara untuk membasmi tikus dari dalam rumah.
Kebanyakan orang menggunakan jebakan atau racun untuk membunuh tikus.
Namun, yang kerap kali jadi permasalahan terkadang tikus sendiri tidak mudah masuk ke dalam jebakan.
Terkadang juga penggunaan racun juga tidak mempan untuk membasmi tikus.
Baca Juga: BERITA POPULER: Tikus Bisa Mati Hanya dengan Bekas Kantong Teh hingga 2 Bahan Dapur Ini Hilangkan Bau Tak Sedap Pada Handuk
Akan tetapi kini Moms wajib tahu! Ternyata membasmi tikus bisa dengan selai kacang.
Melansir dari Tribunnews.com, selai kacang bisa dimanfaatkan sebagai umpan untuk membunuh tikus.
Pasalnya tikus sendiri sangat menyukai aroma dari selai kacang tersebut.
Selai kacang bisa dijadikan sebagai racun yang bermanfaat untuk membunuh tikus.
Untuk membuat racun tikus sendiri dengan selai kacang, Moms cukup campurkan dengan sedikit soda kue, yang pada akhirnya akan membunuh tikus.
Letakkan di tempat tikus biasa lalu lalang di rumah.
Baca Juga: Bisa Kabur Permanen, Cuma Pakai Bawang Putih hingga Lada Bisa Usir hingga Bikin Tikus Klepek-klepek
Selain selai kacang, bubuk cokelat adalah umpan yang efektif karena baunya sedap, dapat dengan mudah dicampur dengan bubuk atau cairan lain, dan menutupi bau racun yang Moms tambahkan di dalamnya.
Nah itu dia cara membunuh tikus dengan selai kacang atau bubuk cokelat Moms, semoga bermanfaat Moms!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR