Jangan sepelekan kotoran cicak karena mengandung jutaan bakteri berbahaya yang bisa menyebabkan gejala mual, muntah, diare, demam tinggi, dan nyeri kepala bagi yang terpapar kotoran cicak.
Lalu, bagaimana cara membersihkan rice cooker untuk mencegah cicak masuk ke dalam rice cooker? Berikut ulasannya dikutip dari Kompas.com:
1. Angkat panci, kemudian rendam dalam air sabun hangat.
2. Lepas dan rendam tutup rice cooker bagian dalam tau menyeka tutupnya dengan lap.
3. Membersihkan komponen hot plate dengan menggunakan amplas untuk menghilangkan nasi yang kering.
4. Menyeka bagian luar dengan campuran 50/50 cuka anggur putih dan air.
5. Membersihkan peralatan yang termasuk bagian dalam menggunakan air sabun hangat.
Namun sebelum melakukan pembersihan, ada baiknya untuk membaca manual pengguna yang disertakan. Hal ini dilakukan agar Moms tidak merusak komponen listrik dari penanak nasi.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah Moms perlu mematikan komponen listrik rice cooker sekitar 30 menit sebelum dibersihkan.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Grid Kids |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR