Peserta yang mendaftar melalui jalur ini dikenai biaya sebesar Rp 200.000, dengan maksimum memilih dua program studi untuk Saintek atau Soshum.
Informasi lengkapnya dapat diakses di sini.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
ITS Surabaya turut mengalokasikan kursi bagi calon mahasiswa baru melalui jalur seleksi kemitraan, mandiri, dan prestasi (SKMP).
1. Seleksi Kemitraan diperuntukkan bagi siswa SMA/MA/SMK sejenis yang sesuai dengan persyaratan yang ditentukan oleh ITS dan merupakan utusan instansi mitra (Perusahaan/Pemprov/Pemkab/Pemkot) yang mempunyai nota kesepahaman dengan ITS ditunjukkan dengan adanya MoU dan MoA.
2. Seleksi Mandiri diperuntukkan bagi siswa SMA/MA/SMK sejenis yang sesuai dengan persyaratan yang ditentukan oleh ITS dari masyarakat umum yang berminat.
3. Seleksi Prestasi diperuntukkan bagi siswa SMA/MA/SMK sejenis yang sesuai dengan persyaratan yang ditentukan oleh ITS dan mempunyai prestasi atau penghargaan pada kegiatan seperti juara lomba tingkat provinsi, nasional dan internasional, olimpiade sains, lomba karya ilmiah, olahraga, seni, ketua OSIS, dan penghafal Kitab Suci (Tahfidz minimal hafal 10 juz).
Seleksi SKMP ITS akan didasarkan pada nilai UTBK tahun 2021 atau nilai Tes Kemampuan Akademik (TKA) ITS tahun 2021, nilai rapor, deskripsi diri dan prestasi-prestasi lainnya.
Lebih lanjut, pendaftaran SKMP ITS berlangsung hingga 17 Juni 2021.
Informasi lengkapnya dapat diakses di sini.
Institut Teknologi Bandung (ITB)
Melansir situs resmi, ITB juga membuka jalur seleksi mandiri untuk mengikuti pendidikan program sarjana.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR