Nakita.id - Hari Bidan Nasional tepat diperingati pada hari ini Kamis, (24/06/2021).
Bidan sendiri memegang peran penting untuk keselamatan para kaum ibu dan juga bayi.
Terutama di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, banyak ibu hamil takut untuk pergi ke rumah sakit.
Karena banyak Moms yang sedang hamil takut ikut terinfeksi virus Covid-19 apabila pergi ke rumah sakit.
Pasalnya kebanyakan rumah sakit di Indonesia saat ini pun sedang fokus menangani kasus Covid-19.
Akhirnya banyak ibu hamil yang lebih memilih bidan untuk melakukan pemeriksaan.
Bahkan tak sedikit pula ibu hamil yang memilih untuk lahiran di bidan.
Banyak yang menganggap lahiran di bidan lebih aman dibandingkan di rumah sakit besar saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR