Nakita.id - BMKG atau Badan Meteorologi dan Geofisika kembali memberikan peringatan mengenai cuaca ekstrem.
Indonesia memang sedang mengalami pergantian musim, dari musim hujan ke kemarau.
Beberapa wilayah di Tanah Air diketahui mengalami perubahan cuaca ekstrem menyebabkan hujan tidak merata hingga angin kencang.
Melalui laman resmi web.meteo.bmkg.go.id, disampaikan kalau sejumlah wilayah di Indonesia akan mengalami cuaca esktrem pada hari ini (26/6/2021) dan besok (27/6/2021).
Cuaca ekstrem yang dimaksud seperti intesitas hujan lebat disertai angin kencang, kilat dan petir.
Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Meteorologi, jika cuaca ekstrem terjadi akibat pertemuan/perlambatan kecepatan angin terpantau di sepanjang pesisir barat wilayah Sumatera bagian utara, seperti Bangka Belitung hingga Kepulauan Riau, Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Barat bagian utara.
Kemudian, memanjang dari Laut Banda hingga Sulawesi bagian Tengah, dari Papua Barat hingga Maluku Utara dan berlanjut di Papua bagian tengah.
BERITA POPULER: Ditemukan 2 Halaman Surat Saat Song Jae Rim Meninggal Dunia hingga Revand Narya Digugat Cerai karena Silent Treatment
Source | : | tribunnews,bmkg |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR