Sedangkan menanggapi soal uang logam yang menempel pada lengan, Nadia menjelaskan bahwa hal tersebut bisa saja terjadi jika permukaan kulit lembab, biasanya karena keringat.
Hal tersebut juga sering dilakukan oleh sebagain anak saat mencoba menempelkan uang di dahi mereka.
Perlu Moms tahu, uang logam Rp1.000 bukan jenis logam yang bisa menempel pada magnet.
Baca Juga: Tak Perlu Takut Divaksin, Pahami Efek Samping Vaksin Covid-19 dan Cara Mengatasi Setiap Reaksinya
Pasalnya, uang logam tersebut terbuat dari bahan nikel dan nikel bukan logam bisa melekat pada magnet.
"Pecahan uang logam Rp 1.000 terbuat dari bahan nikel dan nikel bukan logam yang bisa menempel karena daya magnet," imbuh Nadia.
Jadi tidak ada bahan yang bersifat magnetik dalam vaksin Covid-19.
Dilansir dari laman resmi Pemerintah Inggris, kandungan vaksin AstraZeneca buatan Oxford, yaitu:
1. polysorbate 80
2. ethanol
3. L-histidine
4. L-histidine hydrochloride monohydrate disodium edetate dihydrate
5. magnesium klorida heksahidrat
6. sukrosa
7. natrium klorida
8. air untuk suntikan
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR