Nakita.id - Sedang merencanakan liburan? Atau bingung menentukan destinasi liburan?
Jika masih bingung, Moms mungkin bisa mengunjungi desa wisata Kandri Gunungpati, Semarang ini.
Desa wisata ini terletak tak jauh dari Goa Kreo, Gunungpati.
BACA JUGA: Waspadai 5 Tempat di Sekolah yang Berisiko Menularkan Kuman
Wisata yang beberapa bulan lalu baru dibangun ini sudah menjadi incaran pengunjung karena tempatnya yang unik.
Terdapat lima spot foto pada desa wisata Kandri, yaitu balon udara, spot awan, spot rumah salju, spot bunga sakura dan yang terakhir adalah spot rumah terbang.
Spot foto ini pertama kali digagas oleh Pokdarwis Sukamakmur dan Karang Taruna dari Kampung Talunkacang.
"Kampung kita kan dekat dengan wisata Goa Kreo, sering dilewati, kami berfikir bagaimana agar kampung kita tidak dilewati saja, tapi juga jadi tempat tujuan wisata juga," ujar Widodo, anggota Pokdarwis Sukamakmur seperti dilansir dari Tribun News.
Spot foto tersebut berada di belakang rumah warga dengan pemandangan latar belakang Waduk Jatibarang.
BACA JUGA: Sarwendah Dianggap Pencitraan di Instagram, Ini Komentar Ruben Onsu
Tidak hanya pengunjung lokal, spot foto ini banyak dikunjungi wisatawan dari daerah lain seperti Demak dan kota lain sekitar Semarang.
Pengunjung mengaku mengetahui tempat wisata ini dari instagram.
Source | : | instagram,tribunnews |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR