Sebelum menggunakannya Moms harus tahu dulu apa yang dimaksud dengan pewarna rambut vegan alami.
Pewarna rambut vegan merupakan jenis obat herbal yang digunakan untuk mewarnai rambut tanpa menggunakan bahan kimia.
Moms bisa memanfaatkan bahan alami seperti wortel atau bit untuk mewarnai rambut tanpa khawatir adanya kerusakan.
Baca Juga: 5 Perawatan Alami dan Mudah untuk Atasi Alergi Terkena Cat Rambut!
Pewarna rambut alami ini tentu membuat rambut dan kulit kepala menjadi lebih lembut.
Namun efek pewarnaannya tidak permanen, dan rambut perlu melakukan pewarnaan secara rutin agar nampak lebih segar.
Jika Moms sedang mengandung, melakukan pewarnaan rambut dengan bahan alami tentu aman untuk dilakukan.
Pewarna rambut vegan aman digunakan selama kehamilan karena tidak mengandung bahan yang berbahaya untuk ibu hamil dan bayi yang ada di kandungan.
Source | : | stylecraze.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR