Nakita.id - Penurunan gairah dalam bercinta antara pasutri perlu ditangani secara serius.
Sebab, kehidupan ranjang merupakan salah satu kebutuhan biologis yang harus dipenuhi.
Penyebab penurunan gairah seksual yang paling umum adalah gaya hidup yang kurang sehat.
Mengonsumsi junkfood, istirahat tidak teratur, dan kurang olahraga dapat menurunkan libido.
Baca Juga: Tolong Jangan Lagi Mandi Sebelum Bercinta Malam Ini, Justru Bisa Menurunkan Gairah Pasangan
Stres juga memiliki pengaruh besar terhadap penurunan libido.
Selain itu, penuaan dan penyakit tertentu juga bisa membuat seseorang menurun gairahnya dalam bercinta.
Tahukah Moms, ada ramuan yang dapat meningkatkan gairah bercinta.
Bahan-bahan dari ramuan ini mudah ditemukan di sekitar kita.
Melansir dari Kompas.com, ramuan ini digagas oleh seorang pelatih gaya hidup dan pakar pengobatan integratif Luke Coutinho.
Bahan-bahan dari ramuan peningkat libido ini adalah sebagai berikut:
Cara membuatnya adalah dengan mencampurkan semua bahan ke dalam madu.
Biarkan ramuan ini meresap selama 10 hari.
Ramuan ini sebaiknya dikonsumsi satu jam setelah makan malam.
Cara lain mengonsumsi ramuan tersebut ke dalam air panas.
"Minuman buatan ini dapat bekerja luar biasa dalam hal meningkatkan kesehatan seksual, jika kita memadukannya dengan gaya hidup sehat dan aktif," papar Coutinho.
Namun, jika kita menderita kondisi medis atau sedang menjalani perawatan apa pun, konsultasikan dengan dokter sebelum mengonsumsinya.
Untuk meningkatkan gairah seksual, dianjurkan untuk Moms dan Dads berolahraga.
Olahraga bisa Dads dan juga Moms lakukan sebagai pemanasan ataupun membakar lemak.
Olahraga mampu meningkatkan kadar dopamin dan mengurangi kecemasan antara Dads dan juga Moms.
Melansir menshealth.com, ternyata keringat memiliki kandungan zat androstadienone, yang merupakan keturunan testosteron yang dapat membuat melonjakkan gairah seks.
Selain itu, Moms dan Dads perlu memperbaiki hubungan pernikahan untuk meningkatkan gairah.
Sebab, hubungan pernikahan yang buruk juga berkontribusi dalam penurunan gairah seksual.
Playground of Nusa Nipa Sekolah Cikal, Gaungkan Pentingnya Jaga Harmoni antara Alam dan Sesama Makhluk Hidup
Source | : | Kompas.com,Menshealth.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR