Juga jika terdapat benda di sekeliling atau di dekat keypad, kemungkinan ada alat yang digunakan sebagai alat bantu untuk pembobolan rekening nasabah.
4. Menggoyang Mulut ATM
Cara ini paling ampuh digunakan jika dalam situasi sangat terdesak.
Jika Moms berada di tempat terpencil yang sangat jarang mesin ATM, dan Moms cemas mengenai keamanan mesin ATM, goyang-goyangkan dengan perlahan mulut mesin ATM dan juga penutup keypad.
Jika salah satu perangkat mesin tersebut ikut bergoyang, sudah dipastikan mesin ATM ini memiliki keamanan yang kurang.
Pembobol atau pelaku kejahatan ATM biasanya memodifikasi mesin ATM. Jika salah satu perangkat mesin ATM tersebut bergoyang, artinya mesin tersebut sudah mengalami modifikasi.
Kini Moms tak perlu khawatir lagi dalam memilih mesin ATM yang aman dengan memerhatikan tips di atas!
BACA JUGA: Tip Mudah Agar Kulit Wajah Kencang dan Mulus Jelang Usia 30-an
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR