Nakita.id – Moms wajib tahu, berikut ini ciri-ciri hamil yang tidak bisa melahirkan normal.
Memasuki trimester ketiga kehamilan, Moms perlu mulai memikirkan proses persalinan.
Dengan begitu, Moms sudah siap ketika hari melahirkan itu tiba.
Berbicara tentang proses persalinan, sampai saat ini, masih banyak ibu hamil yang menginginkan melahirkan secara normal.
Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya
Selain lebih terjangkau, persalinan normal juga diinginkan karena lebih cepat proses pemulihannya.
Sayangnya, tidak semua ibu hamil bisa melahirkan secara normal, Moms.
Ya, beberapa ciri-ciri hamil ini disebut tidak bisa melahirkan secara normal.
Apa saja ciri-cirinya?
Melansir dari Kompas.com, dr Oni Khonsa, SpOg dari RS Persahabatan, Jakarta Timur, menjelaskan beberapa ciri-ciri hamil yang tidak bisa melahirkan secara normal.
Sang ibu mengidap diabetes
Tak hanya berdampak kurang baik pada kesehatan Moms, diabetes saat hamil juga berpengaruh pada proses persalinan.
Pasalnya, ibu hamil yang menyandang diabetes biasanya mengandung janin yang cukup besar, yakni mencapai 4-5 kg.
Besarnya janin itulah yang membuat Moms sulit menjalani persalinan normal dan harus lewat tindakan operasi.
Baca Juga: Semua Ibu Hamil Harus Waspada! Ternyata Begini Ciri-ciri Hamil Muda Tapi Keguguran Tanpa Pendarahan
Letak janin tak normal
Ketika hamil, Moms perlu memeriksakan kandungan secara rutin.
Salah satunya untuk melihat letak janin.
Sebab, posisi janin yang tidak normal ternyata tidak memungkinkan Moms menjalani persalinan normal.
Adapun posisi ideal janin menjelang waktu kelahiran adalah kepala di bawah dan kaki di atas.
Posisinya lurus di mana kepala akan keluar lebih dahulu.
Akan tetapi, banyak kasus yang tidak demikian, yakni ada yang sungsang, terlilit tali pusat, persentase bokong dan kaki tidak sempurna, posisi wajah miring, dan lainnya.
Janin kembar lebih dari dua
Apabila Moms hamil bayi kembar lebih dari dua, maka sangat kecil kemungkinan untuk melahirkan normal.
Sebab, persalinan normal bagi ibu hamil kembar justru bisa menimbulkan risiko yang besar.
Ya, jika Moms tak kuat mengejan, risikonya terjadi perobekan dinding jalan lahir yang cukup parah, sehingga bisa terjadi pendarahan hebat, dan lainnya.
Nah, itu dia Moms ciri-ciri hamil yang tidak bisa melahirkan normal. Tak masalah meski persalinan sesar, yang penting Moms dan Si Kecil sehat dan selamat.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR