Melansir parents, berbagai macam jenis permainan kooperatif mengajarkan anak-anak untuk memecahkan masalah dan membantu mereka mempelajari keterampilan seumur hidup.
Jika Si Kecil terlibat di dalam sebuah perlombaan maka besar kemungkinan mereka akan merasa senang dan berkeinginan untuk ikut terlibat kembali dalam setiap perlombaan.
Setiap perlombaan tentu akan ada yang menang dan juga kalah, dengan begitu anak akan merasa menerima setiap keputusan dengan baik.
Jika anak kalah dalam perlombaan, anak akan semakin belajar keterampilan yang baru dan ingin memperbaiki diri sendiri menjadi lebih baik.
Moms juga bisa mengajarinya mengenai arti kemenangan dan juga arti kekalahan.
Mengikutsertakan anak dalam sebuah perlombaan juga bisa melatih mental Si Kecil, untuk percaya diri dan tidak merasa malu tampil di hadapan orang.
Source | : | Parents |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR