Nakita.id - Nissa Sabyan sepertinya tak pernah lepas dari sorotan warganet.
Selain karena prestasinya di industri hiburan di usia muda, Nissa Sabyan dikabarkan dekat dengan rekan kerjanya, Ayus Sabyan yang merupakan rekan kerja satu grup.
Baru-baru ini, Nissa Sabyan membagikan keadaan terkini wajahnya.
Melalui unggahan instagram story @nissasabyan pada Sabtu (28/8/2021), Nissa Sabyan membagikan kondisi wajahnya yang diperban.
Hal ini cukup mengagetkan para penggemar.
Sebab, kondisi wajahnya yang diperban tidaklah biasa.
Melalui unggahan tersebut, Nissa Sabyan membagikan keterangan mengenai kondisi wajahnya.
Ternyata, Nissa Sabyan tengah berjuang melawan jerawat.
Nissa Sabyan bahkan berpesan kepada para penggemarnya yang tengah mengalami kondisi yang sama sepertinya.
Perempuan bersuara merdu tersebut memberikan semangat kepada para pejuang jerawat.
"Semangat terus aku dan kalian para pejuang jerawat," tulis Nissa Sabyan.
Sebelumnya, Nissa Sabyan sempat membagikan potret wajahnya yang dipenuhi jerawat.
Jerawat tersebut ada beberapa muncul di pipi perempuan cantik tersebut.
Padahal, dulunya Nissa Sabyan memiliki wajah yang mulus.
Perubahan wajah Nissa Sabyan ini sempat membuat para warganet terkejut.
Bahkan, potret wajah Nissa Sabyan yang penuh jerawat sampai dikomentari pedangdut senior Iis Dahlia.
Iis Dahlia menanyakan apa penyebab wajah Nissa Sabyan menjadi berjerawat.
Bahkan, Iis menduga bahwa Nissa Sabyan salah menggunakan skincare.
"Kunaon neng? Salah pakai skincare ya?" tulis Iis Dahlia.
Memang benar Moms, tidak cocok menggunakan produk perawatan wajah tertentu bisa menimbulkan jerawat.
Selain itu, ada beberapa faktor lain penyebab jerawat seperti perubahan hormonal, gaya hidup kurang sehat, hingga paparan debu dan polusi.
Beberapa faktor penyebab itu bisa membuat wajah menjadi mengeluarkan minyak berlebih.
Akibatnya, wajah lebih mudah menjerap debu, kotoran, dan sel-sel kulit mati bisa menumpuk di pori-pori kulit,
Penumpukan debu, kotoran, dan sel-sel kulit mati yang kemudian terpapar bakteri penyebab jerawat bisa menimbulkan jerawat dan apabila tak segera diatasi bisa menyebabkan peradangan.
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR