Nakita.id - Memelihara tanaman sedang menjadi hobi di tengah pandemi belakangan ini.
Berbagai jenis tanaman mulai diburu bahkan menjadi tren tersendiri.
Beberapa waktu lalu tanaman janda bolong sempat menjadi tren hingga banyak yang menyerbunya hingga harganya capai jutaan rupiah.
Kini tanaman aglonema tengah ramai digemari untuk ditanam di rumah.
Baca Juga: Nyesel Dibuang-buang Selama Ini, Air Cucian Beras Ternyata Ampuh Bikin Aglonema Cepat Beranak
Corak dan warnanya yang cantik membuat tanaman aglonema ini menjadi incaran banyak orang.
Apalagi kalau warna merah pada daun sudah keluar, keindahannya pun bertambah.
Salah satu hal yang dihindari saat merawat tanaman yaitu saat daunnya mulai layu.
Tapi tahu tidak untuk membuat daun aglonema yang sudah layu kembali segar ternyata cukup mudah.
Bahkan bahan dasar untuk mengembalikan kesegaran daun aglonema yang layu rutin ada di dapur dan dijadikan bumbu masakan loh.
Ternyata untuk mengembalikan kesegaran daun aglonema yang sudah layu bisa dengan andalkan bawang merah dan bawang puith.
Pasalnya bawang merah bisa berperan sebagai zat pengatur tumbuh atau ZPT.
Dengan begitu bawang merah akan membantu daun aglonema yang layu kembali segar dengan cepat.
Sedangkan bawang putih akan berperan sebagai fungisida organik.
Dengan begitu bawang putih akan berperan dalam mengatasi hama, bakteri, dan sejenisnya yang jadi penyebab daun aglonema menjadi layu.
Untuk kembali menyegarkan daun aglonema yang layu, Moms bisa siapkan 5 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, dan 5 liter air dalam ember.
Kalau daun aglonema yang layu hanya sedikit, maka cukup gunakan 1 siung bawang merah, 1/2 siung bawang putih, dan 1 liter air.
Ketika bahan-bahannya sudah disiapkan, maka iris-irislah bawang merah dan bawang putih serta campurkan ke dalam air yang sudah disiapkan.
Diamkan selaam 1-2 jam agar cairan bawang merah dan bawang putih menyatu dengan air.
Setelah didiamkan, gunakan 200 ml air rendaman bawang merah dan putih untuk 1 tanaman aglonema yang layu.
Siramkanlah ke media tanam yang dekat dengan akar.
Usahakan agar cairan tersebut tidak mengenakan daun aglonema yang layu karena bisa menyebabkan pembusukkan atau daun menjadi tampak layu serta lembek.
Reaksinya bisa terlihat setelah 1-2 minggu setelah disiram.
Moms bisa rutin menyirankannya setiap 10-14 hari sekali untuk bantu menghindari hama dari aglonema.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR