Alternatiif lain, Moms dapat menaruh botol maskara yang sudah mengering dalam semangkuk air hangat selama beberapa menit agar bisa kembali digunakan.
#8 Melukis 'sayap mata' sempurna berbekal sendok
Dengan bagian depan sendok menghadap wajah, sejajarkan pegangan dengan bulu mata bagian bawah.
Kemudian Moms bisa mulai menggambar sayap dengan eyeliner hitam di garis sepanjang pegangan dari sudut terluar mata.
Letakkan pegangan sendok di sepanjang garis lalu betuk dua pertiga kelopak mata dalam segitiga, kemudian isi segitiga itu dengan eyeliner cair.
BACA JUGA: Tak Disangka, Baking Soda Ternyata Memiliki 7 Manfaat Menakjubkan ini
#9 Hilangkan kantong mata dengan kantong teh hijau bekas
Minum teh hijau adalah kebiasaan sehat untuk mengawali hari, dan bekas kantong teh bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata.
Caranya cuci kantong teh dan dinginkan selama 10 menit, lalu oleskan di bawah masing-masing mata selama 5-10 menit. (*)
Source | : | top10homeremedies.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR