Nakita.id - Payudara merupakan salah satu bagian tubuh wanita yang begitu penting.
Dianggap penting karena payudara sendiri merupakan aset yang sangat dibutuhkan saat Moms memiliki anak.
Dengan payudara yang sehat tentu Moms akan mampu memberikan ASI yang baik untuk Si Kecil.
Baca Juga: Ciri-ciri Hamil yang Sehat Ternyata Moms Bisa Mengalami Gangguan Seperti Ini
ASI sendiri merupakan sumber nutrisi pertama yang harus didapatkan Si Kecil untuk mendukung perkembangan dan pertumbuhannya.
Selain berguna untuk memberikan ASI, payudara sering kali dianggap sebagai bagian tubuh yang menunjang penampilan.
Sebagian besar perempuan tentu ingin sekali memiliki payudara yang besar, sehat, dan kencang.
Dengan payudara yang besar dan kencang sering kali dinilai membuat Moms terlihat semakin seksi.
Padahal setiap orang tentu saja memiliki bentuk payudara yang berbeda-beda.
Mulai dari ukuran, bentuk, hingga kekencangannya sekali pun dan itu merupakan hal yang sangat wajar.
Namun kebanyakan orang yang memiliki payudara kecil atau pun kendur menjadi tidak percaya diri.
Akhirnya banyak sekali orang yang membeli berbagai produk untuk mengencangkan payudaranya.
Membeli produk pengencang payudara jangan lagi sembarangan ya Moms.
Moms harus cermat melihat kandungan yang ada di dalam produk tersebut berbahaya atau tidak.
Sebenarnya untuk mengencangkan payudara banyak sekali cara alaminya Moms.
Salah satunya adalah dengan putih telur yang dioleskan ke payudara sebagai masker.
Dengan masker putih telur ini lah payudara menjadi kencang dan kenyal.
Kandungan dalam putih telur mampu mengembalikan kekenyalan payudara.
Nah berikut cara mudah menggunakannya Moms melansir dari Tribunnews.com:
1. Pisah kan lah putih telur dan kuning telur
Baca Juga: Mulai Sekarang Lakukan 5 Perawatan Ini Agar Payudara Tetap Cantik dan Bebas Penyakit
2. Kocok lah putih telur hingga mengembang
3. Oleskan putih telur ke payudara dan diamkan 30 menit.
Usahakan masker putih telur kering di suhu ruangan, bukan karena dikipas-kipas.
Setelah itu bilas dengan air bersih, lakukan beberapa kali dalam seminggu hingga terasa hasilnya.
Bagaimana mudah kan Moms? Selamat mencoba!
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR