Nakita.id - Memasak merupakan salah satu kegiatan wajib yang banyak dilakukan para ibu rumah tangga.
Ketika memasak tentu Moms juga harus memperhatikan alat-alat yang digunakan harus benar-benar bersih.
Hal tersebut dilakukan agar makanan yang dimasak tetap higienis dan sehat Moms.
Baca Juga: Jangan Coba-coba Letakkan Kompor Gas dan Kulkas Bersebelahan Kalau Tidak Mau Masalah Ini Muncul di Dalam Rumah
Mulai dari penggorengan, spatula, hingga kompor sekali pun harus dijaga kebersihannya Moms.
Kebanyakan Moms tentu sering kali tidak memperhatikan kebersihan kompor.
Akhirnya banyak sekali kompor yang justru penuh noda hitam dan berminyak.
Hal tersebut bisa terjadi karena percikan makanan yang dimasak atau bisa juga karena api yang terlalu besar ketika memasak.
Kompor yang kotor dan berminyak tentu saja terlihat begitu jorok.
Namun sebagian Moms kebanyakan pasrah karena menilai noda di kompor sangat sulit untuk dibersihkan.
Nah pada kali ini Nakita.id akan memberikan cara mudah membersihkan kompor dari noda hitam dan berminyak cuman dalam waktu 10 menit.
Baca Juga: Membersihkan Kompor dari Minyak dan Kerak Bandel dengan Bahan Sederhana Ini, Dijamin Kompor Bisa Kembali Seperti Baru!
Berikut untuk bahan-bahan yang harus disiapkan melansir dari Tribunnews.com:
- 2 sendok makan baking soda
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok teh sabun cuci piring
Alat:
- 1 buah wadah/mangkuk/baskom
- 1 buah sikat kompor
- 1 lembar kertas koran
- 1 lembar lap bersih
Caranya:
- Bersihkan dahulu noda-noda berminyak pada kompor
Baca Juga: Cukup 10 Menit Tanpa Lelah, Kompor Kotor dan Berkerak Akibat Masak Seharian Jadi Kinclong Seperti Baru Lagi
- Aduk rata baking soda, air jeruk nipis, dan sabun cuci piring di dalam wadah
- Oleskan campuran tersebut ke noda kompor yang berkerak dan berminyak diamkan selama 10 menit
- Bersihkan kompor dengan lap bersih.
Dengan cara tersebut noda-noda membandal pada kompor akan hilang.
Kompor Moms pun bisa kembali kinclong seperti baru lagi, selamat mencoba!
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR