Nakita.id - Banyak yang belum tahu, melakukan pekerjaan rumah tangga bersama dapat menjadi #FamilyQuality bersama Si Kecil.
Di usianya saat ini, balita punya rasa penasaran yang besar. Mereka selalu ingin mencoba semua kegiatan yang dilakukan Moms.
Saat Moms melakukan pekerjaan rumah tangga, jangan biarkan Si Kecil hanya menonton saja.
Libatkan mereka secara aktif dengan memberi tugas-tugas sederhana yang aman untuk dilakukan anak.
Melansir dari Parents, berikut beberapa pekerjaan rumah tangga yang bisa Moms lakukan bersama Si Kecil.
1. Merapikan mainan dan buku
Moms, beritahu anak agar untuk mengembalikan mainan ke tempatnya setelah selesai dimainkan.
Buatlah agar anak antusias saat melakukannya. Misalnya, sambil bermain game.
Moms bisa menyimpan mainannya di tempat yang tidak sesuai, misalnya buku di keranjang atau boneka di bawah tempat tidur.
Kemudian, biarkan Si Kecil mengaturnya ke tempat yang tepat.
2. Mencuci baju bersama
Libatkan Si Kecil dalam kegiatan mencuci baju.
Memasukkan baju kotor ke dalam keranjang dapat memperkuat keterampilan motorik halus dan kasar serta koordinasi tangan dan mata.
Sambil melakukan kegiatan ini, Moms bisa mengajarkan berbagai pola, bentuk, dan warna yang ada di baju.
3. Merawat hewan peliharaan
Merawat hewan peliharaan, mampu mengajari anak untuk menghargai sesama makhluk hidup.
Si Kecil bisa membantu memandikan hewan peliharaan, menyisir bulunya, serta memberi makanan dan minum sesuai takaran yang tepat.
4. Membersihkan ruangan dari debu
Moms dan Si Kecil bisa menyapu atau mengelap kaca jendela dan perabotan yang berdebu.
Biar kegiatan lebih menyenangkan, berikan alat pembersih berukuran kecil untuk anak.
Misalnya, penyedot debu genggam atau lap dan sikat kecil. Namun, hati-hati dengan cairan pembersih yang keras, ya!
5. Memasak dan menyiapkan makanan
Moms bisa mengajak Si Kecil saat beraktivitas di dapur.
Namun, anak tidak perlu terlibat langsung dalam kegiatan memaasak, karena kompor dan peralatan dapur lainnya mungkin berbahaya untuk mereka.
Berilah tugas yang mudah seperti mencuci buah dan sayur, lalu menatanya di kulkas.
6. Menata meja makan
Setelah memasak, mintalah anak untuk merapikan meja makan, minimal area makannya sendiri.
Kemudian, biarkan mereka menata sendok, serbet, piring atau gelas plastik untuknya.
Biarkan saudara yang lebih tua menangani apa pun yang tajam, berat, atau terbuat dari kaca.
7. Merapikan tempat tidur
Ajarkan Si Kecil meluruskan seprai, melipat selimut, dan menepuk-nepuk bantal.
Tidak apa-apa jika tempat tidur masih berantakan yang penting hargai usahanya untuk membantu.
Source | : | Parents |
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR