Aktivitas hobi maupun me time bisa menjadi penghalang depresi bagi seseorang, khususnya ibu rumah tangga.
Aktivitas tersebut bisa membawa kegembiraan dalam diri Moms yang akan juga berdampak pada cara Moms mengurus keluarga, khususnya mendidik anak.
Moms yang bahagia dan mampu mengembangkan dirinya melalui hobi cenderung lebih baik dalam mengasuh.
BACA JUGA : Bahaya! Jangan Meletakkan Botol Berisi Air Minum di Dalam Mobil
"Anak-anak yang orangtuanya dingin atau tidak bahagia lebih cenderung memiliki masalah perilaku atau masalah akademis daripada anak-anak dari orangtua yang bahagia," kata Philip Cowan, PhD, seorang profesor di University of California, Berkeley, yang telah mempelajari keluarga selama beberapa dekade dengan istrinya, psikolog Carolyn Pape Cowan, PhD.
Anak-anak dengan pola asuh orangtua yang bahagia bisa lebih cerdas dalam aspek kognitif yang berhubungan dengan nilai akademisnya di sekolah.
Emosi si kecil bisa lebih stabil juga karena ia anak memang cenderung mencontoh perilaku dan sikap orang tua.
Biasanya anak pun bisa memiliki hobi yang akan membuatnya bersemangat dan bahagia.
Dua Resep Spesial ala Anchor yang Wajib Dicoba, Meracik Keajaiban Momen Liburan Bersama Keluarga
Source | : | parents.com,Mom 365,mommywithselectivememory.com |
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR