Lynch dan dokter yang menanganinya memutuskan untuk mengambil gambar- gambar operasinya.
Hal itu dilakukan sebagai kisah peringatan untuk perempuan agar tidak malas menghapus make up yang dipakai.
"Saya telah jatuh ke dalam kebiasaan buruk memakai banyak make up dan tidak mencucinya. Saharusnya saya tidak membiaskan ini terjadi."
"Sangat penting untuk benar-benar menghapus riasan kamu saat malah hari, dan jangan pernah melewatkannya seharipun," terang Lynch.
Terkait apa yang dialami Lynch, memang kebiasaan tak membersihkan maskara bisa memicu berbagai dampak berbahaya.
Baca Juga: Cuma Pakai Maskara, Ahli Bongkar Trik Cepat Melentikkan Bulu Mata Tanpa Bulu Mata Palsu
Dilansir dari Stylo.ID, berikut ini sederet bahaya yang mengintai apabila kamu sering menggunakan maskara dan tidak membersihkannya dengan benar.
Bulu Mata Rontok
Maskara waterproof sering jadi primadona dan selalu dijadikan klaim utama sebuah maskara dalam penjualannya.
Maskara yang tahan air alias waterproof mengandung bahan kimia sehingga bulu mata jadi lebih kaku.
Ketika dibersihkan, kamu akan cenderung membersihkannya dengan tekanan alias menggosoknya sehingga bulu mata Moms bisa rontok.
Sebaiknya pakai pembersih make up berbahan dasar minyak dan lembut digunakan agar tak perlu menggosok mata dengan keras.
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR