Melansir dari Kompas.com, Nurul Qomar mengaku awalnya mengalami gangguan pencernaan yang akhirnya didiagnosa sebagai kanker usus.
Karena penyakit ini, Nurul Qomar diharuskan menjalani operasi.
"Operasi cukup besar. Dokter ahli memvonis kanker ganas ada di pencernaan usus besar dan usus halus, stadium 4C. Jadi pencernaannya diubah, tidak di anus BAB-nya, pinggang sini, dibuatkan lubang stroma," kata Qomar saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Meski demikian, pemain serial TV 'Kawin Gantung' ini menjelaskan kondisinya sudah membaik setelah menjalani perawatan di rumah sakit.
Tapi, dia diharuskan menjalani kemoterapi selama enam bulan ke depan.
Lewat akun Instagram, Nurul Qomar mengabarkan kalau dirinya harus menjalani kemoterapi dua minggu sekali selama enam bulan ke depan.
"Bro and Sis, hari ini hari pertama Abah Qomar di kemoterapi dua minggu sekali selama enam bulan ke depan. Proses yang mesti dijalani. Setiap orang ada guru, setiap tempat adalah sekolah," tutur Qomar dikutip dari akun @abah.qomar, Rabu (29/9/2021).
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR