7. Masker pisang
Bahan:
- Jus pisang
- Lemon
- Madu
Cara membuat masker pisang:
- Hancurkan pisang matang
- Campur bahan itu dengan madu dan sari lemon
- Oleskan bahan masker tersebut pada kulit selama 15 menit
Masker pisang ini akan membersihkan minyak dari wajah Anda dan juga akan mengurangi jerawat.
Masker ini adalah salah satu perawatan rumah terbaik untuk kulit berminyak di musim panas.
8. Masker kunyit
Bahan:
- Kunyit
- Tepung gram
Cara membuat masker kunyit:
Campur semua bahan ini bersama-sama untuk membentuk adonan masker dengan menambahkan susu.
Masker kunyit dan tepung gram ini dipercaya akan akan menghilangkan minyak berlebih dari wajah Anda dan menghilangkan sel-sel kulit mati.
9. Masker lidah buaya
Bahan:
- Lidah buaya
Cara membuat masker lidah buaya:
- Anda hanya cukup mengoleskan gel lidah buaya segar langsung ke permukaan wajah setiap pagi hari dan sebelum tidur
- Setelah gel didiamkan selama 10-15 menit, cuci wajah dengan air dingin
Melansir Mirror, lidah buaya memiliki kandungan antiperadangan dan antibakteri.
Hal itu membuat lidah buaya bisa digunakan beragam manfaat pada kulit, mulai dari mengobati luka bakar, mengatasi bekas jerawat, dan termasuk mengatasi kulit berminyak.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Masker Alami untuk Menghilangkan Kulit Berminyak"
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR