Melansir Kompas.com Kepala Bidang Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca BMKG, Miming Saepudin mengatakan, adanya peningkatan suhu bisa dirasakan seluruh masyarakat Indonesia.
Suhu yang panas bahkan lebih terasa bagi daerah pulau Jawa dan luar pulau Jawa.
"Secara umum, terjadi juga di wilayah Jawa-Nusa Tenggara terutama," ujar Mimiming yang Nakita.id kutip dari laman Kompas.com.
Menurutnya peningkatan suhu di siang hari akan terus dirasakan oleh masyarakat dalam beberapa waktu ke depan.
Hal itu disebabkan karena pada umumnya cuaca masih sangat cerah dan perawanan cenderung masih sedikit.
"Kondisi suhu udara yang cukup terik pada siang hari termasuk di wilayah Jabodetabek, secara umum di wilayah Jawa, disebabkan oleh beberapa faktor di mana posisi semu matahari dan kondisi cuaca yang umumnya cerah atau kondisi perawanan yang sedikit," ujar Miming.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR