Nakita.id - Pastinya Moms sering kan menggunakan deterjen di rumah untuk mencuci pakaian-pakaian kotor?
Tapi, tahukah Moms kalau deterjen ternyata juga bisa lo digunakan untuk mengepel lantai?
Kok bisa? Buktinya, seorang wanita bernama Kelsey Ogletree telah mencoba menggunakan deterjen untuk mengepel lantai setiap hari lo, Moms.
Mengutip dari allrecipes (4/4/2021), Ogletree bercerita bahwa dirinya dan suaminya pindah ke sebuah rumah tua dimana lantainya sendiri terbuat dari kayu.
Karena ingin merawat lantai tersebut, mereka memutuskan untuk tidak mengenakan sepatu di dalam rumah, agar lantai terbebas dari banyak bakteri dan kuman khususnya di tengah pandemi.
Bahkan, studi menyebut bahwa sepatu merupakan barang paling kotor apabila dibawa masuk ke dalam rumah, Moms, karena sepatu sendiri membawa lebih banyak kuman daripada tempat duduk kloset.
Akan tetapi, masalah Ogletree tidak berakhir sampai disitu.
Di tempat tinggalnya yang baru, banyak sekali debu yang menempel pada lantai, khususnya di bawah kulkas dan alas tiang di dapur.
Oleh karena itulah Ogletree menceritakan bahwa lantai di rumah barunya perlu dibersihkan sampai benar-benar bersih.
"Saya harus benar-benar membersihkan lantai ini agar terlihat bersinar kembali, khususnya di area yang paling sering dilewati seperti dapur. Makanya, saya langsung mencari metode yang aman untuk lantai dan anak kucing kesayangan kami, Monty, juga benar-benar efektif," ujarnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | allrecipes |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR