Nakita.id - Setiap orang tentu membutuhkan selang air untuk membantu meringankan beberapa pekerjaan.
Semisalnya saat mencuci kendaraan dan juga menyiram tanaman yang menggunakan selang untuk mempercepat pekerjaan.
Selang air yang digunakan setiap harinya tentu dalam keadaan basah.
Penggunaan selang air setiap hari, tentu menyebabkan selang lembap dan lama-lama selang air ditumbuhi oleh banyak lumut.
Moms mungkin bisa melihat dalam selang yang banyak ditempeli oleh lumut.
Biasanya, sebagian orang terlihat malas dan bahkan tak peduli jika terdapat lumut dalam selang airnnya.
Padahal, jika tak segera dibersihkan lumut yang menempel di selang air sangatlah berbahaya.
Selang air harus tetap dibersihkan dan disterilkan setidaknya beberapa kali dalam setahun.
Selang seringkali terkena bakteri dari tanah atau pemakaian pupuk dan tempat penyimpanan yang cenderung kotor.
Jika tak dibersihkan tentu saja sangat berbahaya bagi orang-orang di rumah dan hewan peliharaan.
Apalagi jika Moms mengandalkan selang untuk mengaliri air untuk dimasak sebelum diminum.
Dilansir GardenAxis, untuk membersihkan selang air dari lumut sebaiknya gunakan pembersih berbahan dasar pemutih.
Caranya dengan menyemprotkan secara menyeluruh ke dalam selang, dan diamkan selama beberapa menit.
Setelah itu, Moms bisa gunakan sarung tangan berbahan karet dan kain untuk menyeka selang air.
Membersihkan selang air yang berlumut juga bisa menggunakan bahan dapur seperti cuka.
Pemutih dan cuka, keduanya ampuh untuk mengangkat kotoran seperti lumut yang menempel pada selang air.
Bagi Moms yang tidak nyaman menggunakan pemutih untuk membersihkan selang air dari lumut, maka terdapat cara yang bisa Moms lakukan untuk membersihkan selang menggunakan cuka.
Caranya dengan mengisi ember dengan air yang penuh, lalu tuankan setengah botol cuka putih ke dalam ember yang berisi air.
Selanjutnya, rendam selang dalam ember kurang lebih selama delapan jam.
Setelah itu, bilas selang hingga bersih menggunakan air mengalir.
Dengan rajin membersihkan selang secara rutin bukan berarti selang air bisa terhindar dari lumut.
Sebaiknya ketika menyimpan selang pastikan untuk membuka gulungan selang dan membiarkannya berada di bawah sinar matahari.
Pastikan untuk membersihkan selang dengan lap basah sebelum melipat selang kembali.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | GardenAxis |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR