Nakita.id - Menjadi sosok yang ringan tangan tenyata bisa sekaligus mengasah berbagai kemampuan si batita.
Berikut di antaranya kemampuan yang dapat dikembangkan:
* Kecerdasan Berpikir
Batita belajar mengenal berbagai konsep di sekitarnya.
Misalnya, membuang sampah pada tempat sampah, menyimpan sepatu/sandal di rak, menyimpan pakaian di lemari dan sebagainya.
BACA JUGA : 9 Jenis Kecerdasan Anak yang Perlu Diasah, Tak Sekadar Dapat Ranking di Kelas
Selain itu juga ia belajar memahami instruksi serta mengerjakan sesuatu sesuai yang diinginkan orangtua/orang lain.
* Fisik
Tentu saja, melakukan berbagai aktivitas ini sekaligus mengasah keterampilan fisiknya, misalnya motorik halus dan kasar.
* Bahasa
Kemampuan berbahasa si batita juga ikut terasah dengan kegiatan ini.
Misalnya, ia mendengar instruksi, "Nak, tolong ambilkan Mama lap."
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR