Nakita.id - Kehadiran keriput memang tidak bisa dihindari seiring dengan bertambahnya usia dan berkurangnya elastisitas kulit.
Meski demikian, tidak ada perempuan yang ingin wajahnya dipenuhi oleh keriput tanda penuaan dini.
Kabar baiknya, keriput bisa dicegah dengan mengubah sejumlah kebiasaan.
Salah satunya kebiasaan membersihkan wajah atau mencuci wajah yang kerap dilakukan orang.
Membersihkan wajah dengan cara yang salah rupanya bisa memperbesar peluang muncul keriput di wajah.
Lantas, bagaimana cara membersihkan wajah dengan cara yang benar?
Simak ulasannya!
Seperti dilansir Nakita.id dari Tribun Jateng, dokter Mery, Beauty Consultant di Charisma Aesthetic Skin Care Semarang, menuturkan ada 3 kesalahan yang sering dilakukan saat mencuci muka.
Apabila kesalahan-kesalahan tersebut dilakukan, dapat menyebabkan wajah kering dan cepat keriput.
1. Mencuci muka ke arah bawah
Mencuci muka ke arah bawah, akan membuatotot-otot kulit bekerja ke bawah, hal tersebut menyediakan kulit wajah tidak kencang, dan terlihat tua.
“Gerakan mengusap wajah yang benar adalah kea rah atas atau melawan arah gravitasi bumi."
"Gerakan tersebut membuat peredaran darah lancar, sehingga wajah akan kencang,” tutur Dokter Mery.
2. Menggunakan toner setelah mencuci muka
Foam mengandung basa untuk membunuh kuman dan bakteri.
Setelah pemakaian foam, wajah akan kehilangan minyak alami yang berfungsi untuk melembabkan kulit serta meregenerasi kulit.
Oleh karena itu, pemakaian toner diperlukan untuk mengembalikan keasaman kulit.
3. Menggunakan busa sabun, bukan sabunnya
Jangan menggunakan sabun untuk mencuci muka secara langsung.
Kandungan Ph yang berlebih atau sangat basa pada sabun wajah memang dapat membunuh kuman dan bakteri.
Namun, pemakaian sabun secara langsung pada wajah, akan menyebabkan wajah kusam dan kering, karena kehilangan minyak alami.
“Foam itu kan memiliki kandungan basa untuk membunuh kuman dan bakteri, saat kita menggunakannya terlalu banyak, kulit akan menjadi kering.:
"Cukup tuangkan foam sedikit saja di tangan, kemudian beri sedikit air, usap hingga berbusa,” ungkapnya.
Busa tersebut yang seharusnya digunakan untuk mencuci muka.
Dokter Mery juga menyarankan, untuk selalu memilih foam wajah yang memiliki banyak busa.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Nakita.ID,Tribun Jateng |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR