Ahli ikut angkat bicara terkait hal tersebut.
Untuk mencari kebenarannya, tim Bustle.com bertanya pada Dr. Jessica Weiser, dokter kulit bersertifikat di New York.
Ia juga memberikan tips untuk meghilangkan flek hitam di wajah.
Menurutnya, meski banyak orang sudah berusaha untuk menghilangkan flek hitam, masalah tersebut bisa akan kambuh kembali jika kulit tidak benar-benar dilindungi dari sinar matahari.
"Sementara banyak orang mencari untuk meringankan lesi kulit, ini tidak dapat dicapai kecuali kulit sepenuhnya terlindungi dari sinar matahari.
Radiasi UV menyebabkan lesi berpigmen semakin gelap sehingga bintik-bintik gelap ini cenderung kambuh atau memburuk saat terpapar sinar matahari jika tidak dilindungi secara memadai," kata Dr Weiser.
Pada akhirnya, untuk melindungi kulit dari bintik hitam, Dr. Weiser mengatakan kuncinya adalah tabir surya dan menghindari kerusakan akibat sinar matahari sepenuhnya.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Bustle.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR