Jadi, selama air ketuban tidak pecah, maka bayi akan terlindung dengan baik.
Sehingga bagi Moms yang mengalami ketuban pecah, tidak disarankan untuk mandi karena bisa meningkatkan risiko infeksi.
Moms hamil justru sangat disarankan mandi air hangat.
Sebab, air hangat bisa membantu Moms rileks dan bisa menenangkan otot.
Baca Juga: Jadi Mitos vs Fakta Kehamilan yang Diyakini, Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Bekicot?
Seperti diketahui, selama kehamilan Moms hamil rentan mengalami rasa mudah lelah dan badan pegal-pegal.
Mandi air hangat bisa membantu mengatasinya.
Bagi Moms yang ingin mandi air hangat dalam bak mandi, disarankan untuk berhati-hati saat masuk dan keluar dari bak mandi.
Saat hamil, pusat gravitasi cenderung bergeser selama kehamilan sehingga bisa menyebabkan Moms lebih mudah kehilangan keseimbangan.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | baby center |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR