Nakita.id - Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan wortel.
Wortel merupakan salah satu sayuran yang sering dijual di pasar dengan harga terjangkau.
Di rumah pun Moms sering stok wortel untuk memasak.
Wortel bisa dimasak apa saja, mulai dari tumis hingga dijadikan sop. Moms juga bisa mengolah wortel sebagai minuman yang segar dengan cara di jus.
Tapi pernahkah Moms mencoba air rebusan wortel?
Jika belum pernah rasakan manfaat air rebusan wortel segera.
Mungkin terdengra aneh, tapi para ahli menyarankan semua orang minum air rebusan wortel di pagi hari.
Bukan sekadar iseng, ada manfaat minum air rebusan wortel yang tak pernah diketahui Moms sebelumnya.
Lalu apa saja manfaat minum air rebusan wortel mengusti dari Times of India:
Mencegah kanker
Semua manusia punya sel kanker dalam tubuhnya dan ini bisa jadi bahaya jika Moms tidak menjaga kesehatan.
Makanya Moms perlu minum air rebusan wortel untuk mencegahnya.
Air rebusan wortel mengandung antioksidan yang bisa menangkal radikan bebas juga sejumlah vitamin yang bisa membuat tubuh tidak mudah terserang kanker.
Sebut saja vitamin tersebut adalah vitamin A, vitamin C, dan vitamin B6.
Mencegah gangguan pencernaan
Sering mengalami sembelit? Sebaiknya Moms mulai minum air rebusan wortel.
Wortel memiliki perpaduan sempurna antara serat larut dan tidak larut yang membantu pencernaan dan mencegah sembelit.
Dengan minum air rebusan wortel di pagi hari BAB Moms akan lancar lagi dan tak akan mengalami sembelit.
Mengobati diabetes
Punya riwayat diabetes? Sebaiknya mulai minum air rebusan wortel.
Pasalnya wortel memiliki kandungan kalori dan gula yang sangat rendah sehingga membuat kadar gula dalam darah menjadi normal cenderung stabil.
Menurunkan berat badan
Sedang dalam program diet? Sebaiknya Moms mulai mengolah wortel untuk dijadikan air rebusan wortel lalu meminumnya.
Karena kandungan kalori dari wortel tidak banyak jadi aman dikonsumsi saat diet.
Dan baiknya minum air rebusan wortel juga bisa menurunkan berat badan.
Cara membuat air rebusan wortel sangat mudah.
Siapkan saja 1 buah wortel cuci bersih, lalu siapkan 1 gelas air.
Didihkan air lalu masukkan wortel. Rebus sampai air nya sedikit berubah warna.
Kemudian minum air nya dan Moms juga bisa makan wortel rebusnya.
Source | : | times of india |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR