Bahkan Kimon mengungkap pihak keluarga ingin Tukul bisa kembali beraktivitas normal dalam hitungan bulan saja.
"Kita sih penginnya bulan depan selesai ya, agar Mas Tukul bisa lari, udah bisa syuting lagi," ujar Kimon.
Terakhir, Kimon mewakili manajemen sekaligus keluarga besar Tukul Arwana meminta doa agar pria kelahiran Purwosari, Jawa Tengah itu bisa kembali menghibur masyarakat Indonesia.
“Minta doanya teman teman mudah mudahan mas Tukul cepat sembuh dan balik lagi (ke dunia hiburan)” tutup Kimon.
Tukul Arwana sebelumnya jalani operasi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional karena alami pendarahan otak.
Kondisi terkini, Tukul sudah bisa mengunyah makanan pelan-pelan dan mulai mengenali orang di sekitarnya.
Wah, kita doakan saja semoga Tukul Arwana segera sehat seperti sedia kala ya, Moms!
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Kondisi Tukul Arwana Membaik, Diprediksi Butuh Waktu 2 Tahun Untuk Sembuh Total, Keluarga Optimis,
Rayakan International Women's Day, Ini Cara yang Bisa Perempuan Lakukan untuk Berkreativitas dan Mengekspresikan Diri
Source | : | Tribunstyle |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR