Nakita.id - Ibu-ibu rumah tangga pasti sudah tidak asing dengan bahan dapur yang berasal dari rempah-rempah.
Ya, sebagian rempah tidak hanya digunakan sebagai pengobatan alternatif tapi juga sebagai penyedap masakan.
Kabar baiknya, sejumlah rempah tersebut ternyata punya manfaat yang besar untuk kesehatan.
Beberapa bumbu dapur ternyata telah dipakai sebagai obat sejak zaman kuno karena kandungan antioksidan di dalamnya.
Ahli gizi bernama Juliette Kellow dan Dr Sarah Brewer mengatakan, riset ilmiah telah menemukan manfaat kesehatan dari rempah-rempah.
Manfaat kesehatan potensial ini termasuk perlindungan kanker, meningkatkan daya ingat, memerangi peradangan dan lainnya.
"Semua rempah-rempah adalah penguat antioksidan, tetapi rempah-rempah tertentu memiliki manfaat khusus," kata Kellow dan Brewer.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR