Memperingati Hari Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) Sedunia yang jatuh pada 15 Oktober yang lalu.
NUVO, Wings Group, dan UNICEF meluncurkan kampanye terbarunya yang bertajuk “Indonesia Bergerak Lawan Kuman”.
Selain mengedukasi pentingnya PHBS dan cuci tangan, disediakan juga fasilitas sanitasi di 150 titik di Nusa Tenggara Timur, Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Juga turut didistribusikan safe school kits kepada 5000 sekolah dan madrasah di 6 provinsi, yakni Aceh, Jatim, Jateng, Sulawesi Selatan, NTT, Papua.
Muhammad Zainal, Spesialis WASH UNICEF Indonesia, mengungkapkan bahwa pandemi COVID-19 menyadarkan kita akan pentingnya PHBS , khususnya cuci tangan pakai sabun.
"Kebiasaan cuci tangan pakai sabun tak hanya efektif mencegah penularan penyakit saja," ujarnya dalam konferensi pers virtual oleh NUVO Family, Rabu (27/10/2021).
"Juga sebagai investasi cerdas untuk mempersiapkan masyarakat menghadapi penyakit di masa yang akan datang, serta dapat menghemat biaya kesehatan sampai 15 kali," katanya.
Namun, sampai saat ini masih banyak masyarakat yang sulit menerapkan PHBS dan cuci tangan pakai sabun.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR