Nakita.id - Bagi sebagian perempuan tampilan semakin sempurna jika memiliki bibir yang tebal.
Punya bibir bervolume membuat tampilan menjadi kian menarik.
Bahkan, ada sebagian orang yang rela mengeluarkan banyak uang demi mendapatkan bibir tebal dan seksi.
Moms mungkin menjadi salah satu orang yang melakukan suntik filler agar keinginan memiliki bibir bervolume dapat terwujud.
Padahal, tanpa perlu menghabiskan banyak biaya Moms masih bisa mendapatkan bibir tebal secara alami.
Dilansir Stylecraze cara sederhana ini bisa dilakukan untuk menebalkan bibir tanpa perlu suntik filler.
Eksfoliasi bibir
Cara pertama yang bisa Moms lakukan untuk membuat bibir lebih bervolume dengan rajin melakukan eksfoliasi.
Eksfoliasi dapat membantu pengelupasan sel kulit mati menjadi lebih efisien.
Pengelupasan kulit mati akan membuat bibir tampak penuh dan tebal.
Moms bisa membuat scrub buatan sendiri di rumah dengan memanfaatkan gula dan minyak kelapa.
Caranya dengan mencampurkan gula dan minyak kelapa ke dalam mangkuk, lalu oleskan secara merata pada bibir dengan tekanan lembut.
Pijat dengan gerakan memutar selama 1-2 menit untuk menghilangkan sel kulit mati, jika telah selesai sebaiknya lap menggunakan selembar kain agar bibir terasa lembut.
Baca Juga: Moms Harus Tahu! Tak Cuma Paparan Sinar Matahari, Ini Lo Penyebab Warna Bibir Bisa Menghitam
Menghidrasi tubuh
Kulit pada bibir tak dapat menahan kadar air yang tinggi.
Bibir cenderung mengalami dehidrasi yang cepat sehingga dapat memengaruhi tampilan bibir yang tebal.
Oleh karena itu, sebaiknya Moms perlu rutin minum banyak air untuk menjaga kelembapan dan bibir tetap terhidrasi.
Sebaiknya lindungi bibir dengan mengoleskan petroleum jelly untuk menghindari kerusakan akibat sinar matahari.
Menggunakan lip liner
Terkadang bibir yang terlihat bervolume bisa didapatkan dengan menggunakan beberapa trik riasan.
Moms bisa menggunakan lip lener dengan menggambar garis di luar garis bibir agar membuat bibir tampak terlihat lebih besar.
Isi bagian bibir dalam dengan lipstik yang sesuai dengan warna lip liner agar kesan tebal pada bibir semakin terlihat.
Bersiul
Meski terdengar meragukan, bersiual adalah salah satu latihan yang dapat meningkatkan volume bibir.
Bersiul membuat otot bibir dan wajah semakin terangkat.
Melakuan cara ini secara teratur setiap harinya dapat membuat bibir menjadi lebih tebal.
Saat bersiul Moms mungkin akan merasakan ketegangan di area sekitar bibir, hal ini berarti otot masih bisa berperan untuk meningkatkan ketebalan bibir.
Source | : | stylecraze |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR