Nakita.id - Moms perlu mengetahui ciri-ciri hamil dengan kondisi tertentu.
Salah satu hal yang perlu Moms ketahui adalah ciri-ciri hamil dengan kondisi plasenta previa.
Bila Moms mengetahui ciri-ciri hamil dengan kondisi plasenta previa sedari dini, maka akan cepat segera terdeteksi dan segera bisa ditangani.
Baca Juga: Moms Perlu Waspada, Ini Ciri-ciri Hamil Solusio Plasenta yang Bisa Dialami Siapa Saja
Melansir Mayo Clinic, plasenta merupakan struktur yang berkembang di dalam rahim selama kehamilan.
Plasenta bisa menyediakan oksigen dan nutrisi untuk janin dalam kandungan.
Janin akan mendapatkan nutrisi melalui tali pusar yang terhubung dengan plasenta.
Plasenta previa merupakan kondisi di mana plasenta bayi menutupi sebagian atau keseluruhan serviks atau jalan lahir Moms.
Bila tak terdeteksi dari dini dan melakukan persalinan pervaginam, bisa menyebabkan pendarahan hebat yang mengancam nyawa ibu.
Source | : | Mayo Clinic |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR