"Tidak, tidak ada hubungannya dengan vaksin, kalau ada kebutuhan bisa memeriksakan dirinya ke dokter," ujar Nadia saat dihubungi Kompas.com, Senin (20/9/2021).
Pernyataan Nadia tersebut juga dikonfirmasi oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Perempuan yang sedang mengalami menstruasi bisa mendapatkan vaksin Covid-19.
Menurut WHO, belum ada bukti bahwa vaksin Covid-19 berefek negatif terhadap menstruasi.
Selain itu, menstruasi juga tidak mengubah cara kerja vaksin Covid-19.
Nah, itu dia Moms jawaban dari pertanyaan bolehkah vaksin Covid saat menstruasi dari pihak Kementerian Kesehatan.
Jadi, tak perlu ragu ataupun takut lagi ya untuk vaksin Covid-19!
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR