Bersepeda
Rasanya tak ada yang tak suka dengan olahraga jenis ini.
Bersepeda biasanya sering dilakukan oleh orang-orang ketika menikmati hari libur di pagi hari.
Bahkan bersepeda juga dilakukan oleh sebagian orang untuk pergi ke tempat kerja.
Ternyata bersepeda juga bisa menghabiskan energi yang sama dengan jogging.
Dengan begitu, bersepeda juga dapat menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.
Para ilmuan di Jurnal Asosiasi Jantung Amerika melaporkan bahwa orang yang bersepeda ke tempat kerja lebih kecil kemungkinannya terkena kolesterol tinggi dibandingkan yang tidak bersepeda.
Bersepeda juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Berenang
Sama halnya dengan bersepeda, orang-orang juga banyak yang gemar berenang.
Berenang menjadi salah satu latihan aerobik yang juga dapat menyehatkan tulang.
Berenang dapat mendistribusikan lemak tubuh dan kadar kolesterol LDL jauh lebih baik dibandingkan berjalan.
Moms mungkin bisa melakukan olahraga renang bersama keluarga di setiap akhir pekan.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR