Mengutip dari unggahan akun Instagram @hosipupdateofficial, Doddy Sudrajat mengungkapkan pernyataan yang mengejutkan.
Pasalnya, ia justru meminta adik-adik Bibi Andriansyah untuk keluar dari rumah Vanessa Angel.
“Gimana saya mau ke sana (ke rumah Vanessa Angel)? Kalau saya dikasih kesempatan untuk datang ke rumah sana, monggo coba dari adik-adiknya Bibi pulang dulu,” ujar Doddy Sudrajat.
Apabila adik-adik Bibi sudah keluar, baru ia dan keluarga Vanessa akan gantian merawat Gala di sana.
“Semua pulang. Saya dan keluarga Vanessa gantian akan nginep di situ. Saya akan main di situ. Mayang akan merawat Gala di situ,” imbuhnya.
Bukan tanpa alasan Doddy segan berkunjung ke rumah Vanessa, sebab menurutnya keluarga Bibi tampak tidak terima dengan kedatangannya.
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR