Nakita.id - Apakah Moms memiliki AC di rumah?
AC menjadi salah satu alat pendingin ruangan yang digemari banyak orang.
Selain mendinginkan ruangan, AC juga bisa membuat orang-orang di rumah merasa nyaman saat melakukan kegiatannya masing-masing.
Baca Juga: Tanpa AC, Rumah Bisa Sejuk Alami Bak Tinggal di Pegunungan dengan 5 Cara Ini
Meski begitu, ada saja beberapa hal yang masih membuat Moms bingung terkait penggunaan AC di rumah.
Salah satunya adalah, fitur mode dry atau mode kering pada AC.
Lantas, apa itu mode dry pada AC? Apa saja fungsinya?
Melansir KOMPAS.com, berikut adalah sejumlah fungsi mode dry pada AC yang perlu Moms ketahui.
1. Mengurangi kelembaban udara
Moms harus tahu, fungsi utama mode dry pada AC adalah untuk mengurangi kelembaban udara dalam suatu ruangan, sehingga cocok digunakan saat musim hujan tiba.
Pasalnya, saat hujan, kelembaban udara dalam suatu ruangan akan menjadi sangat tinggi.
Meski sudah menyalakan mode dry, ruangan akan tetap terjaga kesejukannya, sehinggan ruangan menjadi lebih nyaman.
2. Menghemat listrik
Moms mungkin sampai sekarang masih berpikir, kalau menyalakan mode dry pada AC bisa memakan listrik cukup banyak.
Padahal, asumsi seperti itu justru sangat salah besar!
Mode dry dapat menurunkan daya listrik yang diperlukan AC ketika menyala, Moms.
Ketika mode dry diaktifkan, kompresor serta kipas AC akan bekerja lebih rendah, sehingga listrik yang digunakan juga menjadi lebih hemat.
3. Berdampak baik pada lingkungan
Selain dapat menghemat daya listrik, penggunaan mode dry pada AC ternyata juga dapat memberi dampak pada lingkungan, Moms.
Dengan penggunaan mode dry selama beberapa kali, khususnya saat musim hujan, kondisi lingkungan akan menjadi lebih baik daripada yang Moms duga.
Oleh karenanya, jangan ragu untuk menggunakan mode ini ya, Moms.
Baca Juga: Manfaat Go Green! Dari Hemat Tagihan Listrik Hingga Cegah Penuaan!
4. Usia ketahanan AC lebih panjang
Tahukah Moms? Penggunaan mode dry ternyata bisa buat usia ketahanan AC lebih panjang secara tak langsung.
Pasalnya, komponen pada AC seperti kompresor dan kipas akan bekerja lebih rendah saat mode dry ini dinyalakan.
Hal inilah yang akan membuat Moms tak perlu repot memanggil tukang servis AC, apalagi mengganti AC dengan yang baru.
Baca Juga: Non Stop Pakai AC? Ini Tips Biar Hemat Listrik
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR