Nakita.id - Ternyata ada beberapa ciri-ciri hamil yang sehat, Moms.
Kehamilan yang sehat memang dinanti banyak Moms ya.
Dengan begitu, janin diharapkan bisa tumbuh dengan semestinya dan lahir dengan sehat.
Oleh karena itu, perhatikan ciri-ciri hamil yang sehat.
Tentu saja, cara pertama untuk mengetahui apakah bayi akan sehat atau tidak, yakni dengan mengetahui tentang kesehatan Moms sendiri.
Jika ingin bayinya sehat, Moms sendiri harus sehat.
Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, berikut ciri-ciri hamil yang sehat.
1. Pertumbuhan janin yang tepat
Saat janin tumbuh sesuai dengan usianya saat itu, maka calon bayi Moms sedang dalam kondisi sehat.
Jika ada kendala dalam prosesnya, janin tidak akan tumbuh dengan baik dan karenanya dapat menyebabkan gangguan pada kehamilan.
2. Berat badan bertambah dengan tepat
Kenaikan berat badan selama kehamilan seharusnya sekitar 13 hingga 15 kilogram.
Namun, jika selalu berada di sisi yang lebih tinggi dari berat badan dan kelebihan berat badan atau obesitas, dokter akan menyarankan untuk mendapatkan berat badan yang relatif lebih rendah.
Baca Juga: Ciri-ciri Hamil Salah Satunya Sering Buang Air Kecil, Ternyata Tubuh Moms Akan Rasakan Hal Ini
3. Cek tekanan darah dan gula darah
Cara lain untuk memastikan bahwa kehamilan sehat adalah dengan menjaga tekanan dan mengecek kadar gula darah.
Moms harus menindaklanjuti ini di semua trimester. Karena selama kehamilan, kadarnya berfluktuasi.
Sangat umum bagi ibu hamil untuk mengalami tekanan darah tinggi selama kehamilan.
Namun, jika lonjakan kadarnya tiba-tiba dan sangat tinggi, dapat menyebabkan kondisi yang disebut preeklamsia.
Ini adalah kondisi yang parah dan bahkan mungkin timbul kebutuhan untuk melakukan persalinan prematur.
Selain tanda di atas, berikut ciri-ciri hamil yang sehat yang bisa Moms rasakan, dilansir dari Parents.com.
1. Payudara Sakit dan Membesar
Moms bisa mengalami sakit payudara dan membesar pada trimester pertama.
Ini tanda yang baik, pasalnya saat itu kadar estrogen dan progesteron meningkat.
Tentu, lonjakan hormon dapat membuat dada terasa berat dan sakit, tetapi itu juga merupakan indikasi bahwa tubuh beradaptasi dengan baik terhadap kehamilan.
2. Keputihan yang meningkat
Sepanjang kehamilan, biasanya Moms akan mengalami keputihan yang lebih banyak.
Hal tersebut ternyata menjadi ciri-ciri hamil yang sehat.
Banyak wanita melihat peningkatan cairan encer, jernih, dan tidak berbau selama kehamilan. Penyebabnya adalah peningkatan estrogen.
Source | : | parents.com,Timesofindia.indiatimes.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR