Menurut dr. Rashmi Rana, konsultan dari Departemen Riset SGRH, Covid-19 adalah virus baru, sehingga masih banyak hal yang belum diketahui tentang itu.
Sementara itu, dr. Vivek Ranjan, rekan penulis dan Ketua Departemen Transfusi Darah di SGRH mengatakan bahwa golongan darah dan/atau rhesus mungkin tidak bertanggung jawab atas asosiasi tersebut.
Menurutnya, hal Ini mungkin merupakan indikasi dari faktor-faktor yang mendasari dan belum diselidiki seperti komorbiditas, yang perlu dipelajari secara rinci.
Meski begitu, tetaplah berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah dengan menerapkan protokol kesehatan 5M ya, Moms.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR