Nakita.id - Jika Moms sedang menekuni hobi bercocok tanam, Moms wajib tahu hal ini.
Hobi bercocok tanam memang digemari oleh sebagian Moms yang ada di rumah.
Apalagi di masa pandemi ini, yang menuntut kita untuk melakukan apa saja dari rumah, salah satunya hobi.
Mungkin ada beberapa dari Moms yang baru menemukan hobi baru berkebunnya di masa pandemi ini.
Memang berkebun merupakan kegiatan yang baik untuk dilakukan.
Selain menyehatkan badan, berkebun juga bisa membuat kita lebih rileks.
Walaupun begitu, pasti ada saja halangan yang dialami oleh Moms selama melakukan hobi bercocok tanamnya.
Apalagi kalau jenis tanaman yang dipilih adalah tanaman jenis buah.
Seringkali Moms mendapati buah yang sudah dirawat dengan baik malah dihinggapi lalat buah.
Mungkin Moms tidak melihat kerugiannya secara langsung.
Namun, sebenarnya lalat buah ini adalah masalah yang serius dan tak boleh disepelekan.
Sebab, lalat buah ini hanya akan membuat buah yang sudah matang menjadi rusak.
Akibatnya, buah akan mudah gugur dan Moms tidak bisa memanennya.
Namun, Moms wajib tahu bahwa sebenarnya ada, lo, bahan dapur yang bisa digunakan untuk mengatasi hal ini.
Cukup dengan sabun cuci piring saja, lalat bisa pergi dan tak akan hampiri buah lagi.
Bagaimana caranya?
Sebelum mengetahui caranya, Moms harus tahu terlebih dahulu mengapa lalat sangat menyukai buah yang menggantung di pohon.
Hal ini dipengaruhi oleh aroma yang dikeluarkan oleh buah itu sendiri.
Lalat menyukai semua buah yang menggantung di pohon, tak terkecuali buah sitrus seperti jeruk dan lemon.
Sayangnya, lalat tak hanya hinggap saja pada buah tersebut.
Namun juga berusha untuk memakan sari buah tersebut dengan merobek kulit buah.
Akibatnya, buah menjadi lebih mudah busuk dan dipenuhi bakteri.
Tak hanya itu, lalat juga meletakkan telurnya pada buah tersebut.
Buah yang sudah dipetik juga bisa dihinggapi oleh lalat.
Lalu, bagaimana bisa sabun cuci piring mengatasi hal ini?
Lalat memang menyukai aroma manis dan hasil ferementasi.
Namun, sebaliknya dengan sabun cuci piring.
Lalat benci dengan aroma sabun, termasuk sabun cuci piring.
Tak hanya itu, kandungan basa sabun cuci piring bisa mematikan lalat.
Sehingga tak hanya menyingkirkan saja, dengan sabun cuci piring, lalat bisa dibasmi.
Dengan begitu, lalat tidak akan datang-datang lagi ke pohon buah kita di rumah.
Lalu, bagaimana cara menggunakan sabun cuci piring untuk usir lalat?
Moms bisa melakukannya dengan cara berikut ini:
1. Siapkan sabun cuci piring, baking soda, cuka, air, dan botol semprotan
2. Tuang satu gelas air ke dalam botol semprotan
3. Lalu tuang masing-masing satu sendok makan sabun cuci piring, baking soda, dan cuka
4. Kocok sebentar, lalu semprotkan pada buah di pohon
Campuran ini juga bisa diaplikasikan pada pohon yang ditanam di pot dan diletakkan di dalam rumah.
Moms juga bisa menggunakan cara yang satunya, berikut caranya:
1. Siapkan sabun cuci piring, isopropil alkohol, air dan botol semprotan
2. Tuangkan masing-masing setengah gelas air dan isopropil alkohol ke dalam botol semprotan
3. Tuangkan juga satu sendok teh sabun cuci piring
4. Kocok sebentar lalu semprotkan pada buah di pohon
Dengan begitu, lalat tidak akan lagi menghampiri buah lagi.
Buah tidak akan mudah busuk dan gugur.
Campuran ini bisa digunakan untuk beberapa kali pemakaian ke depan.
Lalat buah ini tidak hanya menghampiri buah yang ada di pohon.
Buah yang sudah dipetik dan diletakkan di keranjang buah juga bisa dihampiri oleh lalat.
Apalagi buah yang sudah dipetik biasanya sudah matang.
Buah yang matang akan mengeluarkan aroma manis yang menarik lalat.
Jika ini terjadi di dapur Moms, Moms bisa menggunakan pembasmi lalat dari sabun dan cuka apel.
Aroma cuka apel akan menarik perhatian lalat.
Namun jika cuka apel dicampur dengan sabun akan berubah menjadi campuran yang mematikan bagi lalat.
Begini caranya:
1. Siapkan cuka apel, sabun cuci piring, dan gula
2. Masukkan dua sendok makan cuka apel, beberapa tetes sabun cuci piring, dan satu sendok makan gula ke dalam mangkuk kecil
3. Aduk, lalu letakkan di dekat keranjang buah
Lalat akan tertarik pada aroma cuka apel dan lengket sabun akan mematikannya.
Tak hanya di dekat keranjang buah, Moms bisa meletakkannya di dekat pintu dapur dan akses masuk lalat.
Itulah tadi cara mengusir dan membasmi lalat buah dengan sabun cuci piring.
Ternyata, cukup dengan bahan murah meriah saja lalat bisa dibasmi.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | Hunker,Medicinenet |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR